Saturday, December 13, 2008

SOULMATE, is it true ???

Aku ingin tau, apakah apa yang kita sebut soulmate itu memang benar keberadaannya ???

Beberapa kali aku terlibat pada obrolan seputar soulmate ini dengan beberapa sahabat, baik sahabat nyata maupun sahabat maya.. dan tidak pernah ada kata sepakat untuk membenarkan atau menyalahkan deskripsi tentang seorang soulmate

Dari bincang-bincang santai bahkan kadang berkembang menjadi sebuah perdebatan, seorang soulmate ini lebih sering dimaknai sebagai seseorang yang memang nyata dan benar keberadaannya meski belum tentu kita dapat bertemu dengan belahan jiwa kitu.. rumit dan membingungkan bukan ? hehe.. Yups, membingungkan memang.. aku juga kebingungan kok ;p tapi dibalik kebingungan itu aku menangkap beberapa hal yang bisa aku simpulkan sebagai referensi dalam mencari belahan jiwa saya (kalo memang Allah tidak lupa menciptakannya buat saya hihihi....)

Banyak teman yang bilang bahwa setiap manusia pasti mempunyai seorang soulmate.. seseorang yang seperti bagian diri kita yang terbelah sehingga seseorang itu akan menjelma menjadi seseorang yang amat sangat mengerti kita seperti kita mengerti diri kita sendiri, bahkan dalam titik yang ekstrem seorang soulmate ini akan membuat kita merasa memiliki cerminan diri kita pada sosoknya.. soulmate ini bisa seseorang dengan jenis kelamin yang sejenis dengan kita, tapi bisa juga merupakan lawan jenis kita. Yang membahagiakan adalah ketika kita diberkahi seorang suami atau istri yang memang adalah belahan jiwa kita, ini akan membuat hidup kita sedikit lebih mudah karena segala sesuatunya akan lebih dapat dengan mudah dipahami.

wow, it's amazing.. i wanna see my soulmate, soon :) but i think i've found my soulmate, although still could not divide our life together... hmm.. tapi kan tidak selalu harus soulmate kita itu menjadi pasangan hidup kita, katanya :) masih untung bahwa kita bisa menemukan soulmate kita meski tidak dapat memilikinya sepenuhnya, karena tidak semua orang seberuntung kita yang dapat menemukan belahan jiwanya. Ada banyak orang yang hingga maut menjemput tidak sadar akan keberadaan soulmatenya atau bahkan tidak pernah menemui sosok sang belahan jiwa tersebut... so pathetic.. hehe..

Jadi pada masa ini, ketika aku yakin bahwa ada seseorang yang sama-sama meyakini bahwa kami adalah sepasang belahan jiwa yang tentu saja mengharapkan untuk dapat menyatukan hidup kami dalam satu ikatan hingga tak perlu lagi kami berkelana dalam pencarian akan sebuah arti hidup... kami dihadapkan pada suatu masa dimana kami sama-sama tidak berdaya untuk memenuhi keinginan itu, bukan karena kami lemah bukan karena kami bodoh bukan juga karena ketololan kami. Tapi karena kehendak Ilahi yang telah mengikatkan kami pada pohon yang berseberangan, menenggelamkan kami pada lautan yang berbeda, menempatkan kami pada ladang kami masing-masing yang harus dijaga dengan sepenuh jiwa kami yang tersisa.. yah jiwa kami yang tersisa, karena yang lainnya ada disana.. pada belahan jiwa ku... pada keteduhan ujarannya.. pada ketenangan dasar hatinya.. pada kedamaian relung jiwanya...

Selamat sore belahan jiwa, semoga selau dapat kita berbagi meski tidak akan pernah dapat kita membagi hidup..

18 komentar:

Mohamad Nafis 13 December, 2008 18:31  

Allah menciptakan mahluknya berpasang-pasangan, jadi ya insya Allah sebagai soulmate mah ku tetap menanti xixixixix....

*soulmatena saha emang...

Echi 13 December, 2008 18:44  

woooooogh.... mo tau ajah hehehe... aya we lah moal beja-beja :D nu pasti mah bukan perwira da eci sieun titah kembali lamun bingung wakakakkakak....

Anonymous 13 December, 2008 18:56  

Hmmmm...soulmate, sbuah kata yg sngt membingungkan bagiku.
Aq sendiri jg gak tau siapa soulmate aq yg sesungguhnya.
Apakan istri tepatnya calon istri saya itu bs dikatakan sbg soulmate aq?
Koq malah curhat, maaf...
Susah emang klo mbahas tntang soulmate, jujur aq nyerah aja.
No comment deh.

Anonymous 13 December, 2008 19:10  

soulmate lom tentu qt temuin coz g selama.na soulmate qt m tunjukin klo dy care, mungkin za dengan beragam alasan (who knows?)
ga selama.na soulmate mesti menjelma jd org yg qt cintai or bersatu dlm sebuah ikatan adakala.na soulmate qt sebener.na malah musuh qt coz yg plg care tentang apa yg qt lakuin.
he he, sotoy gw ;))

Anonymous 13 December, 2008 20:50  

hehehe...kalo aku malah gak percaya dg konsep soulmate yg tampak mengawang-awang itu. bagiku konsep soulmate itu seolah meniadakan segala usaha yg harus kita lakukan dlm urusan asmara --pdhal relasi cinta cowo-cewe itu menurutku harus diusahakan, dijaga, dan dirawat sampai kapanpun jika ingin utuh dan langgeng, ia tidak datang begitu saja dlm sebuah paket yg bernama soulmate:)

Laisya 14 December, 2008 18:01  

hehehe...Teh echi, do'akeun oge nya semoga Lies cepat bertemu soulmate tea :D. Duuuh teh echi, apakah ini termasuk obrolan malam-malam kita bertiga? Ah itu sih, lebih banyak lies yang curhat yaa... :)
Btw, teh echi, blog lies kok gak masuk di kolom tetangga sebelah sih??? hayooohhhh...masukeun atuh :D

Anonymous 15 December, 2008 08:49  

Saha tah neng????

Sabitah 15 December, 2008 09:04  

solmate teh sama ga istilahnya dengan THE ONE teh?

Mohamad Nafis 15 December, 2008 09:46  

bitah mah....

Echi 15 December, 2008 09:51  

@ lies : sanes nu diobrolkeun harita tiluan lis hehehe...

@ baong : ada degh hihihi...

@ bitah tanya pak mayor, kalo msh blom ngerti kembali ke tempat !!!

Mohamad Nafis 15 December, 2008 09:55  

kekekeke....

Sabitah 16 December, 2008 13:15  

iiih..
bitah kan tanya seurieus...
the one cenah bisa dibilang bapa si anak2, klo bukan soulmate kita.. haduuh.. masa kita menghabiskan seumur hidup kita sama yg bukan soulmate hiks...

Aftri Marriska 17 December, 2008 10:55  

semoga semua ketemu soulmatenya deh.. hihi..

salam kenal yah echi :)
makasih dah mampir di blog saya.. hehe..

Anonymous 18 December, 2008 20:59  

soulmate aku belum menemukannya...

Anonymous 18 December, 2008 21:00  

soulmate aku belum menemukannya...

Anonymous 18 December, 2008 21:24  

Semoga Echi menemukan soulmate-nya ya

Anonymous 19 December, 2008 17:34  

makasih semua yah.... :">

Anonymous 10 January, 2009 07:51  

saha nyak kira2?....hmmmmmm

Post a Comment

Mangga kalo mau komentar 'ndak perlu bimbang atau ragu.. saya 'ndak akan marah apalagi ngambek kok kalo komentarnya bikin ngamuk sekalipun hehehe..
silahkeun..


Get a playlist! Standalone player Get Ringtones

dongeng hidup Blog re-Design by Cebong Ipiet © 2008|Support by Mobil Keluarga Terbaik Indonesia

Back to TOP